Minggu, 16 Juni 2019

Pele Restui Rodrygo Goes Gabung Real Madrid

Pele Restui Rodrygo Goes Gabung Real Madrid

Liga Spanyol – Striker muda Brasil, Rodrygo Goes, akan bergabung dengan Real Madrid dalam waktu dekat ini. Sebelum resmi diperkenalkan sebagai pemain baru, ia rupanya sudah mendapat restu terlebih dulu dari sosok Pele.

Nama Pele memang sudah tidak asing lagi bagi para penggemar sepak bola. Sebab, pria berusia 78 tahun itu sudah menikmati kariernya sebagai pesepakbola dengan menjuarai Piala Dunia bersama timnas Brasil dan menjuarai berbagai ajang di klub yang pernah ia singgahi.

Lantas, Rodrygo merupakan salah satu pemain yang beruntung karena memiliki ikatan dengan Pele selama masa baktinya di klub Brasil, Santos.

Striker berusia 18 tahun itu merupakan pemain didikan Santos. Sementara Pele adalah legenda hidup yang sangat disegani di klub tersebut.

Dilansir dari Express, Rodrygo meminta restu kepada pendahulunya sebelum hijrah ke Real Madrid. Usai bertemu dan meminta restu pada Pele, sang pemain membagikan momen tersebut lewat akun instragram resmi miliknya.

“Hari ini adalah hari yang sangat sangat istimewa,” kata Rodrygo pada unggahannya bersama Pele.

“Saya mendapat restu dari sang raja Pele dan saya benar-benar yakin bahwa dia adalah pemain yang terbaik sepanjang masa. Dia sangat rendah hati.

“Terima kasih Tuhan atas mimpi yang menjadi kenyataan ini, hari ini akan selalu dalam ingatan selamanya,” tandasnya.


by agen bola terbesar


EmoticonEmoticon