Senin, 24 Juni 2019

Real Madrid Diyakini Bisa Bangkit Musim Depan

Real Madrid Diyakini Bisa Bangkit Musim Depan

Liga Spanyol – Mantan pemain Chelsea, Ricardo Carvalho, yakin jika Real Madrid bisa bangkit di musim depan, setelah mereka mengalami keterpurukan di sepanjang musim 2018/19.

Real Madrid memang tampil sangat mengecewakan di musim lalu. Selain tersingkir lebih awal di Liga Champions, Los Blancos juga harus rela keluar lebih awal dari ajang Copa del Rey. Bahkan, klub harus tiga kali melakukan pergantian pelatih hanya dalam satu musim kompetisi saja.

Meski demikian, Carvalho tetap menilai bahwa Real Madrid adalah tim hebat yang memiliki banyak sejarah positif. Sehingga, mantan pelatih Chelsea itu yakin jika musim 2019/20 mendatang akan menjadi lembaran baru lagi bagi pasukan Zinedine Zidane.

“Memang benar bahwa musim lalu tidak berjalan sesuai dengan harapan. Namun, tim ini selama bertahun-tahun lamanya telah meraih segalanya dan terkadang itu [musim yang buruk] biasa terjadi di sepak bola,” kata Carvalho.

“Anda harus membangun tim yang hebat sehingga penting bagi mereka untuk kembali memenangkan pertandingan di musim selanjutnya,” tutup pria berusia 41 tahun itu.

Lebih lanjut, Real Madrid sendiri memang tak tinggal diam begitu saja setelah tampil mengecewakan di sepanjang musim 2018/19. Sebab, tim yang bermarkas di ibukota Spanyol itu telah melakukan belanja pemain secara besar-besaran pada musim panas ini.


by agen bola terbesar


EmoticonEmoticon