Liga Inggris – Legenda Arsenal, Martin Keown, menyarankan The Gunners untuk segera mengambil keputusan terkait masa depan manajer Unai Emery, karena tim semakin tampil memburuk belakangan ini.
Arsenal memang terus mengalami penurunan performa. Dalam tujuh laga terakhir, tim asuhan Emery itu tidak pernah merasakan manisnya kemenangan. Pada matchday 5 Liga Europa, Jumat (29/11) dini hari WIB tadi, The Gunners harus rela menelan kekalahan dari Eintracht Frankfurt dengan skor 1-2.
Alhasil, rumor pemecatan Emery semakin santer berhembus. Martin Keown sendiri nampaknya begitu kecewa dengan penampilan The Gunners saat berjumpa dengan Frankfurt, juga dalam beberapa laga terakhir. Kinerja sang pelatih yang mengerikan membuatnya merasa muak dan ingin pihak tim segera mengambil tindakan.
“Emery telah membawa tim sebatas kemampuannya. Kami baru saja menyaksikan kinerja buruk pada babak kedua [lawan Frankfurt],” kata Martin Keown kepada BT Sport.
“Pemilihan tim, motivasi tim, pergantian pemain, performa, semuanya hilang di sini. Itu adalah kinerja yang mengerikan,” sambungnya.
Tujuh laga tanpa kemenangan itu mengingatkan Keown pada era buruk Arsenal saat ditangani manajer Terry Neil beberapa waktu silam.
“Saya berada di klub ketika itu terjadi dan situasinya menjadi mengerikan di klub dan saya pikir kami semakin dekat dengan kondisi itu,” imbuh Keown.
“Ini adalah performa tim degradasi. Apakah klub menyadari betapa rumitnya situasi sekarang? Keputusan harus segera dibuat. Ada orang-orang yang mengerti sepak bola di petinggi klub yang perlu membuat keputusan yang perlu dibuat karena jika tidak. Arsenal akan terjun bahkan lebih jauh ke bawah klasemen,” tandasnya
by agen bola terbesar
EmoticonEmoticon