Sumberbola – Jose Mourinho berencana untuk bertemu dengan teman-teman lamanya di Manchester United, ketika dia kembali ke Old Trafford sebagai manajer Tottenham Hotspur pada Kamis (5/12).
Usai meraih kemenangan dalam tiga pertandingan pertamanya sejak menggantikan Mauricio Pochettino sebagai manajer Tottenham, tugas Mourinho selanjutnya adalah menghadapi mantan klubnya, Manchester United dalam pertandingan lanjutan Liga Premier Inggris pada pertengahan pekan.
Mourinho sendiri tampaknya ingin menjaga hubungan baik dengan klub yang dia kelola mulai Mei 2016 hingga Desember 2018, sebelum dipecat dan digantikan oleh bos saat ini, Ole Gunnar Solskjaer. Bahkan, pelatih asal Portugal itu mengatakan bahwa dia menerima 50 pesan dari orang-orang di Old Trafford saat ditunjuk sebagai bos Tottenham.
Dan menurut Daily Mail, sekarang Mourinho berencana untuk bertemu dengan beberapa staf United yang dia anggap sebagai teman pada Kamis nanti. Itu termasuk koki klub, Mike Donnelly, serta beberapa anggota tim medis, petugas kit dan staf lapangan.
Mourinho menerima sambutan positif dari para penggemar United ketika dia berada di Old Trafford sebagai pakar Sky Sports pada awal musim ini. Dia dikatakan ingin menghindari terulangnya hubungan yang buruk dengan penggemar Chelsea, yang mengejeknya ketika bersama United bertandang ke Stamford Bridge pada 2018 lalu.
by agen bola terbesar
EmoticonEmoticon