Sumberbola – Barcelona berhasil mengalahkan Real Mallorca di Camp Nou pada Minggu (8/12) dini hari WIB untuk menjaga jumlah poin tetap sama dengan rival berat mereka, Real Madrid, di puncak klasemen sementara La Liga.
Lionel Messi berhasil mencetak hat-trick dalam laga yang berakhir dengan skor 5-2 itu. Namun, Luis Suarez juga menjadi sorotan setelah berhasil mencetak gol spektakuler menggunakan tumitnya.
Suarez saat ini menjadi striker tumpuan Blaugrana yang tak tergantikan. Tapi, mengingat sekarang telah berusia 32 tahun, Barcelona harus secepatnya segera mendapatkan pengganti bintang Uruguay tersebut. Ada beberapa nama yang dikaitkan dengan klub Catalan sejauh ini.
Kini, El Desmarque telah mengklaim bahwa Ernesto Valverde menginginkan penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, sebagai pengganti Suarez di Catalonia. Bos Barcelona itu menilai jika kemampuan duel udara Kane akan menjadi bonus bagi Barcelona, selain kemampuan finishing mematikan dengan kedua kaki.
Mantan manajer Athletic Bilbao itu percaya bahwa Barca membutuhkan ancaman lewat udara yang sudah lama hilang sejak kepergian Zlatan Ibrahimovic.
Real Madrid juga dikatakan tertarik pada Kane sebagai pengganti Karim Benzema, dan dilaporkan telah diberitahu oleh ketua Spurs, Daniel Levy, bahwa mereka hanya akan mempertimbangkan tawaran di atas 200 juta Euro untuk striker tersebut.
Meski demikian, Mourinho bisa saja membatalkan transfer potensial Kane, karena sang bintang telah menjadi bagian dari rencana Spurs di era mantan manajer Real Madrid itu.
by agen bola terbesar
EmoticonEmoticon