Jumat, 03 Januari 2020

Manchester United Targetkan James Maddison dan Jack Grealish di Jendela Transfer Januari

Manchester United Targetkan James Maddison dan Jack Grealish di Jendela Transfer Januari

Berita Bola – Raksasa Liga Premier Inggris, Manchester United, telah menargetkan James Maddison dan Jack Grealish pada jendela transfer musim dingin di bulan Januari.

United telah mengalami krisis di lini tengah, dengan Ole Gunnar Solskjaer kehilangan Paul Pogba dan Scott McTominay yang mengalami cedera. Pogba di sini bisa menepi lama untuk Setan Merah setelah Solskjaer pekan ini mengatakan bahwa bintang internasional Prancis itu harus menjalani operasi atas cedera pergelangan kakinya.

Hal tersebut membuat Manchester United dipaksa bergerak untuk mencari gelandang baru pada musim dingin ini. Dan kini menurut laporan dari The Independent, United telah menargetkan dua gelandang produktif di jendela transfer Januari. Laporan itu mengatakan bahwa United menargetkan James Maddison dan Jack Grealish.

James Maddison merupakan gelandang produktif yang sekarang bermain untuk Leicester City, di mana bintang berusia 23 tahun itu sudah mencatatkan 9 gol dan 3 assists bersama The Foxes sejauh musim ini. Sementara itu, Jack Grealish merupakan kapten Aston Villa yang sejauh musim ini sudah membuat 8 gol dan 6 assists untuk The Villains.

 


by agen bola terbesar


EmoticonEmoticon